Label

Selasa, 15 Maret 2016

Program Subyek KUMON



Di KUMON terdapat dua subyek yang diajarkan yaitu program matematika dan EFL (English as a Foreign Language) atau program Bahasa Inggris Kumon untuk penutur yang tidak menggunakan bahasa Inggris sebagai bahasa ibu mereka. Berikut ini penjelasan mengenai program yang diajarkan:


Program KUMON Matematika


>> Mengembangkan kemampuan belajar mandiri matematika SMA

Matematika adalah mata pelajaran yang memerlukan akumulasi pengetahuan dengan cara berlatih. bertujuan untuk mempelajari matematika dengan mudah (persamaan dan kalkulus integral), siswa akan memperkaya kemampuan berhitung, menanamkan kemampuan analisa matematika dan mengembangkan kemampuan berpikir. Hal ini akan menuntun mereka untuk mengembangkan kemampuan memecahkan berbagai persoalan yang akan mereka hadapi di dunia nyata.

>> Keunggulan program matematika

Program Matematika terdiri dari 20 level dari level 6A sampai dengan Level O ditambah 5 level tambahan. Fokus lembar kerja ini adalah mengembangkan kemampuan berhitung tingkat tinggi yang berguna untuk konsep matematika lainnya. Dengan menghindari soal-soal yang tidak diperlukan dalam matematika, Program Matematika Kumon bertujuan untuk membuat siswa mempelajari soal persamaan dan kalkulus secepat mungkin secara mandiri.


Urutan Level Program Matematika (Penjelasan urutan dari level tertinggi ke rendah)

O : Kalkulus Integral dan Persamaan Diferensial.
N : Tempat Kedudukan, Barisan, Deret, Limit dan Turunan.
M : Trigonometri, Persamaan Garis, Lingkaran.
L : Fungsi Logaritma, Kalkulus Diferensial dan Integral.
K : Macam-macam Fungsi (Fungsi Kuadrat, Pecahan, Irasional dan Eksponen).
J : Pemfaktoran Tingkat Tinggi, Teorema Sisa, Teorema Faktor.
I : Pemfaktoran, Persamaan Kuadrat dan Fungsi Kuadrat.
H : Persamaan Linear Majemuk, Fungsi dan Grafik.
G : Empat Operasi Aritmetika pada Bilangan Positif dan Negatif, Persamaan Linear.
F : Pecahan (Empat Operasi Aritmetika, Soal Cerita) dan Bilangan Desimal.
E : Pecahan.
D : Perkalian, Pembagian dan Pengenalan Pecahan.
C : Tabel Perkalian, Perkalian dan Pembagian Dasar.
B : Penjumlahan Bersusun dan Pengurangan.
A : Penjumlahan dan Pengurangan.
2A : Penjumlahan Dasar.
3A : Menulis Bilangan sampai dengan 120, Pengenalan Penjumlahan.
4A : Menulis Bilangan sampai dengan 50.
5A : Membaca Bilangan sampai dengan 50.
6A : Membaca Bilangan sampai dengan 10.

Program KUMON EFL (Bahasa Inggris)


>> Mengembangkan kemampuan pemahaman bacaan berbahasa Inggris

Tujuan dari program EFL adalah untuk mengembangkan kemampuan pemahaman bacaan tingkat tinggi. Program ini telah didesain untuk siswa yang bahasa ibunya bukan bahasa Inggris dan disusun secara seksama uuntuk menanamkan kesenangan membaca dalam bahasa Inggris. Seiring dengan majunya materi pembelajaran siswa, maka mereka akan memperoleh keterampilan belajar mandiri saat mengembangkan kemampuan bacaan tingkat tinggi dalam bahasa Inggris.

>> Keunggulan program EFL

Program EFL terdiri dari 21 level. Untuk membuat siswa dapat membaca dengan mandiri, maka program ini telah disusun agar siswa dapat melihat CD textbook sambil mendengarkan suara nattive speaker dalam bahasa Inggris yang terdapat didalam CD. Di dalam CD textbook terdapat terjemahan dalam bahasa ibu untuk kata-kata baru dalam bahasa Inggris. Di dalam lembar kerja juga terdapat catatan kaki yang berisi penjelasan dan uraian untuk ungkapan-ungkapan sederhana.

Urutan Level Program EFL (Penjelasan urutan dari level tertinggi ke rendah)

Stage VI
L : Siswa memperoleh kemampuan pemahaman bacaan membaca cerita dan esai yang memuat kosakata, ungkapan dan elemen grammar yang baru.
K, J : Siswa dapat membaca dan memahami cerita pendek dan esai yang dikutip dari buku atau majalah yang terdiri dari 500-800 kata dalam 10 lembar kerja.

Stage V
I : Siswa dapat memahami dan membuat kalimat majemuk dan kalimat yang menggunakan infinitive, tenses, dan elemen grammar yang lain.
H, G : Siswa dapat membaca dan memahami cerita pendek yang terdiri dari 300-400 kata.

Stage IV
F : Siswa dapat memahami dan membuat kalimat sederhana.
E, D : Siswa dapat membaca dan memahami cerita pendek yang terdiri dari 150-250 kata.

Stage III
C : Siswa menguasai ungkapan dasar dalam bahasa Inggris yang digunakan sehari-hari.
B, A : Siswa terbiasa dengan kosakata dasar seperti personal pronoun dan artikel yang sangat penting dalam membuat kalimat.

Stage II
2A, 3A : Siswa dapat menghubungkan huruf-huruf yang membentuk kata , frasa dan kalimat dengan gambarnya.
4A : Siswa dapat memahami arti kata yang didengar, dibaca dan ditulisnya.

Stage I
5A : Siswa dapat menghubungkan bunyi dari kata, frasa dan kalimat dengan gambarnya.
6A, 7A : Siswa dapat memahami arti kata yang didengarnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar